Cara Baru Menikmati Konser Musik di Tengah Pandemi
Drive-In Konser di Indonesia

Cara Baru Menikmati Konser Musik di Tengah Pandemi

Pandemi Covid-19 telah melanda di Indonesia selama kurang lebih tujuh bulan lamanya. Dan tentunya memakan banyak sekali korban jiwa dan kerugian lainnya. Sektor ekonomi, banyak orang kehilangan pekerjaan salah satunya seniman. Semenjak adanya covid-19 banyak sekali tempat dan acara hiburan ditutup. Pandemi ini juga membuat banyak sekali aktifitas dibatasi dan sebisa mungkin dikerjakan di rumah saja. Muncul rasa bosan dan jenuh di penak kita dan membutuhkan hiburan yang seenggaknya tetap mematuhi protokol kesehatan. Oleh sebab itu muncul-muncul ide kreatif agar kita dapat menikmati hiburan di new normal ini dan para seniman bisa tetap terus berkarya.

(Sumber foto: Loket.com)

Munculah ide virtual konser yakni konser yang diadakan dengan memanfaatkan platform sosial media. Para penonton yang telah mempunyai tiket akan diberikan link untuk menyaksikan konser virtual tersebut sehingga para penonton dapat menikmati konser tersebut dari rumah masing-masing. Konser virtual yang cukup menghebokan ialah saat perayaan ulang tahun grup K-Pop asal Korea yakni BTS. Konser virtual yang diselenggarakan pada bulan Juni berjudul Bang Bang Con ini diklaim sebagai konser virtual berbayar terbesar di dunia. Menurut Big Hit Entertaiment selaku agensi BTS, Bang Bang Con menjadi konser virtual berbayar terbesar di dunia dari sisi jumlah penonton yakni sebanyak 756 ribu penonton dari seluruh penjuru dunia.

Namun ternyata virtual konser ini kurang memuaskan untuk sebagian orang dan akhirnya muncul inovasi baru yakni Drive-In Konser. Sebuah konsep menonton live konser dari dalam mobil yang di adaptasi dari konsep Drive-In Cinema atau nonton film di dalam mobil atau kendaraan pada era 1970 hingga 1980-an. Drive-In Konser di era new normal ini bertempat di JIExpo Jakarta yang diselenggarakan pada bulan Agustus lalu. Konser yang bertajuk β€œDanamon Optimal New Live! Experience”. Konser yang akan dimeriahkan banyak sekali artis ibu kota seperti Kahitna, Afgan, dan Arman Maulana. Penyelenggara konser mengungkapkan, konser drive-in diselenggarakan guna untuk menghibur para pecinta musik tanah air yang ingin menikmati live konser secara offline dan tentunya tetap mengikuti arahan protokol kesehatan yakni untuk menjaga jarak dan menjauhi keramaian, maka konser drive-in ini adalah pilihan yang tepat.

Felicia

Ini acc Felicia Tiara, namanya gabisa di edit πŸ™

Tinggalkan Balasan